Alasan Irfan tidak mengikuti latihan bersama timnas U-23, karena striker Timnas tersebut harus mengantar sang istri, Jennifer Bachdim yang sedang hamil ke Rumah sakit. Menurut pelatih Timnas U-23, Rahmat Darmawan, Irfan mengaku sangat khawatir dengan keselamatan sang istri dan jabang bayinya.
"Tanggal 22 dia nganter istri ke dokter, dia bilang dia harus mengantar istrinya yang sedang sakit. Ya dia bilang sama saya, istri saya lagi hamil dan baby saya ada masalah, dia sangat khawatir, saya mengerti dengan kondisi dia." ujar Rahmat saat dihubungi wartawan melalui ponselnya, Senin, (24/10).
Lebih lanjut, Rahmat menuturkan, melihat kondisi sang istri yang sakit tersebut, Irfan mengaku tidak bisa fokus mengikuti sesi latihan karena ia sangat khawatir dengan kesehatan Jennifer yang sedang mengandung buah hatinya.
"Daripada dia ada di Timnas, daripada tidak fokus lebih baik dia dampingi istrinya. Itu aja. Dia sangat khawatir, katanya, kalo coach ada di posisi saya, perasaan coach gimana, itu dia yang dia bilang ke saya." terang Rahmat.
0 comments:
Posting Komentar